Kamis, 28 Desember 2017

Sastra adalah Perlawanan

Sastra adalah Perlawanan
Perlawanan akan hati yang gunda
Dihantam badai cinta yang keras
Dan kisah romantis yang tak kunjung sampai
                                
Sastra adalah Perlawanan
Perlawanan akan batin yang galau
Dipukul kebingungan agama dan Tuhan
Dan cerita panjang para pencari Tuhan yang penuh perjuangan

Sastra adalah perlawanan
Perlawanan akan akal yang terkungkung
Dipenjarakan oleh rasa dan sikap   malas
Dan narasi pikiran yang hanya di buat-buat

Sastra adalah  perlawanan
Perlawanan akan masyarakat yang terinjak
Di tindas oleh kekuasaan tanpa hati
Surat perintah perampasan dan penggusuran

Surat keterangan kemiskinan berkedok kemajuan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar