Jumat, 08 Februari 2019

Sialan Kau Senja!

Siapa bilang senja itu indah?
dia hanya menjadi media yang menghantarkan pada kegelapan

siapa bilang senja itu mempesona?
dia hanya menjadi media yang mendatangkan ketakutan pada gelap

siapa bilang senja itu membahagiakan?
dia hanya menjadi media yang membawa keresahan akan hari esok

senja? bagiku tidak!
senyummu bagiku yang indah, mempesona dan membahagiakan

@fahmieljor
Yogyakarta, 19 Desember 2018

Tidak ada komentar:

Posting Komentar